10 Jasa Derek Mobil Towing di Jakarta yang Buka 24 Jam

Mobil Anda tiba-tiba mogok di jalan? atau sekadar ingin mengirim mobil ke tempat lain tanpa dikendarai? Tentu memerlukan jasa derek mobil profesional yang bisa memberikan pelayanan prima dengan harga terjangkau. Secara umum, ada 2 jenis layanan derek mobil yang biasa beroperasi di Jakarta.

Pertama, derek mobil biasa, dimana mobil diderek dengan cara digusur menggunakan rantai besi. Derek jenis ini menjadi layanan standar pengelola jalan tol. Derek jenis ini kurang aman terhadap mobil yang diderek karena ada kemungkinan mobil terkena goresan atau benturan saat proses derekberlangsung.

Kedua, jenis derek towing atau disebut juga derek gendong. Derek jenis ini lebih aman, karena mobil yang diderek dinaikan ke atas truk sehingga meminimalkan benturan atau goresan saat proses menderek berlangsung.

Berikut 10 jasa derek mobil towing di Jakarta yang bisa dihubungi 24 jam.

1

Bhayongbhong Group

Jasa Derek Mobil Towing

Bhayongbhong Group

Bhayongbhong Group merupakan perusahaan penyedia jasa derek mobil yang cukup populer di Jakarta. Layanannya mencakup Depok, Bekasi, Tangerang, Karawang, Bogor, bahkan hingga ke Surabaya. Menerima pengiriman atau derek mobil jarak dekat ataupun jarak jauh ke luar kota. Juga melayani panggilan darurat untuk menderek mobil mogok.

Kantornya pusatnya ada di Jl. Panding Raya No.10, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Bisa dihubungi lewat call center 081212399292/087724244449.

2

Master Derek

Jasa derek Mobil

MasterDerek

Perusahaan ini memiliki layanan derek towing maupun derek cantol dan juga pengiriman mobil ke luar kota atau luar pulau. Master Derek bermintra dengan banyak pemilik angkutan derek, lokasinya tersebar di Jabodetabek.

Master Derek memberikan layanan 24 jam. Bisa dihubungi lewat call center  081311265557 | 085888855547.

3

Mobil Derek 88

Jasa Derek Mobil

MobilDerek88

Mobil Derek 88 membuka layanan panggilan emergency 24 jam, baik untuk jenis derek towing maupun derek gantung. Perusahaan ini dioperasikan oleh PT. Anugrah Utama yang berkantor di Jl. Tebet Dalam No.16, Jakarta Selatan.

Layanannya meliputi pengiriman mobil antar kota, atau pengiriman mobil dalam jumlah banyak car carrier. Bisa dihubungi lewat call center 08119279888 – 081290114788.

4

Towing Jakarta

Jasa Derek Mobil

Towing Jakarta

Towing Jakarta membuka layanan 24 jam dan panggilan darurat dengan area pelayanan Jabodetabek dan Bandung. Melayani pengiriman mobil antar kota dan antar provinsi.

Mobil dereknya bisa mengangkut kendaraan dengan bobot hingga 5,5 ton. Selain itu mereka juga menerima pengiriman moge atau mobil mewah ke luar kota. Bisa dihubungi lewat call center 0852 1177 9898.

5

Mulia Towing Sejahtera

Jasa Derek Mobil

jasaderekmobil.com

Mulia Towing Sejahtera (MTS) melayani pengiriman mobil dengan towing dan car carrier (untuk jumlah banyak). MTS memiliki kantor pelayanan di Jakarta, Medan dan Surabaya.

Bila Anda ingin mengubungi MTS bisa lewat telepon 021-8640024 atau hotline 081213436687 yang siap sedia selama 24 jam.

6

PRM Towing 19

Jasa Derek Mobil

PRM Towing 19

PRM Towing 19 telah berpengalaman melayani jasa derek mobil lebih dari 10 tahun. Melayani panggilan darurat 24 jam. Perusahaan ini berkantor di Jl. Raya Lenteng Agung No.19, Jakarta Selatan. Bisa dihubungi lewat call center 0899-7162-632 / 0812-8068216.

7

Anugrah Trans Sejahtera

Jasa Derek Mobil

jasamobilderek.com

Anugrah Trans Sejahtera (ATS) berkantor di bilangan Jakarta Timur. Melayani panggilan darurat 24 jam. Harga cukup bersaing. Bisa dihubungi lewat call center 081211504713 atau 087885260777.

8

Aneka Kreasi Motor Towing

Jasa Derek Mobil

derekmobil.com

Aneka Kreasi Motor menyediakan jasa derek towing baik untuk perorangan maupun jasa ekspedisi. Berkantor di Jl. Raden Inten II No.77, Duren Sawit, Jakarta Timur. Area layanan mencakup Jawa, Bali dan Sumatera. Layanan konsumennya buka 24 jam lewat call center 0878 8362 3434 / 0813 1072 3434 .

9

Raja Derek

Jasa Derek Mobil

Raja Derek

Raja Derek perusahaan derek yang berasal dari Bandung, namun bisa melayani konsumen Jakarta dengan cepat.  Membuka layanan 24 jam di call center di 08510 288 0000 bisa dihubungi juga lewat whatsapp 0838 29 900 000 atau via twitter @rajaderek.

10

Djaks Towing

Jasa Derek Mobil

DjaksTowing

Djaks Towing melayani antar mobil baru, mobil mewah dan layanan darurat untuk mobil mogok atau kecelekaan. Layanan buka 24 jam lewat. Alamat kantor di Jl. Pasar Minggu Raya, Jakarta Selatan. Bisa dihubungi lewat call center 0856 880 5678

Komentar ditutup